Jumat, 31 Mei 2013

PEMBIASAN CAHAYA (REFRAKSI)

Refraksi adalah peristiwa pembelokan atau perubahan arah cahaya ketika memasuki medium yang berbeda, sehingga cepat rambat cahaya juga berbeda. Seperti kayu kelihatan patah di dalam air.

A. Hukum snellius untuk pembiasan

  1. Sinar datang dari medium yang kurang rapat ke medium yang lebih rapat dibiaskan mendekati normal
  2. sinar datang dari medium yang lebih rapat ke medium yang kurang rapat dibiaskan menjauhi normal
  3. sinar datang yang tegak lurus bidang batas tidak dibiaskan melainkan diteruskan.

Gambar 2.1 pembiasan dari medium rapat ke medium renggang

Gambar 2.2 dari medium renggang ke medium rapat

B. Pembiasan pada lensa tipis

Lensa adalah benda bening yang di batasi oleh dua permukaan atau lebih dengan paling tidak salah satu permukaannya merupakan bidang lengkung. lensa tipis adalah lensa yang ketebalannya di abaikan.

  • Jenis-jenis lensa
lensa terdiri dari dua jenis, yaitu lensa cembung (konveks) dan lensa cekung (konkaf). lensa cembung memiliki bagian tengah lebih tebal dari pada bagiang tepinya. Lensa ini bersifat mengumpulkan sinar sehingga disebut juga lensa konvergen. sedangkan lensa cekung (konkaf) memiliki bagian tengah yang lebih tipis dari pada bagian tepinya.karena lensa ini bersifat memancarkan cahaya, maka dinamakan lensa divergen.














0 komentar:

Posting Komentar